Butuh 15 Poin, Begini Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos Ke Piala Dunia 2026 – Desa Kiyonten

kualifikasi piala dunia
kualifikasi piala dunia

kiyonten.desa.id – Perjuangan Timnas Garuda menuju Piala Dunia 2026 kembali dilanjutkan, 2 pertandingan awal putaran ketiga Timnas Indonesia menghadapi Saudi Arabia dan Australia berhasil diredam oleh punggawa timnas dengan menahan imbang tim langganan Piala Dunia tersebut.

Pertandingan tandang pertama kontra Saudi Arabia, Timnas yang berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol yang dilesatkan oleh Ragnar Oratmangoen di menit ke-18. Tembakannya yang mampu memperdaya kiper Arab Saudi usai sempat menyentuh Sandi Walsh hingga akhirnya disamakan oleh Musab Al Juwayr di masa Injury Time babak pertama.

Laga kedua Timnas Indonesia pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 menjamu Australia di GBK, menjadi ujian berat Timnas di hadapan para supporter Indonesia. Tampak memerah seluruh tribun Gelora Bung Karno yang dipadati oleh puluhan ribu supporter untuk mendukung Tim Garuda. Hasil imbang merupakan hasil yang tidak buruk bagi Timnas Indonesia, pasalnya Australia yang kini bertengger di ranking 24 Dunia, selama 19 pertandingan melawan Indonesia, Indonesia baru meraih 1 kali kemenangan.

Timnas Indonesia disebut membutuhkan 15 poin untuk lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026. Hal itu juga disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Tohir saat menghampiri anak asuh Shin Tae Yong diruang ganti pemain selepas berakhirnya pertandingan melawan Australia di Gelora Bung Karno pada Selasa (10/09/2024).

Minimal 15 Poin tersebut mengacu pada kualifikasi Piala Dunia tahun 2018 dan 2022. Hal itu terjadi pada Korea Selatan ketika lolos sebagai Runner-up Grub A dengan mengoleksi 15 poin dengan hasil pertandingan 4 kali menang, 3 kali seri, dan 3 kali kalah.

Jika mengacu hasil tersebut, setidaknya Timnas Indonesia harus mengumpulkan 13 poin lagi untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026. 13 Poin tersebut harus didapatkan oleh Timnas Indonesia dari sisa 8 pertandingan selanjutnya.

Hitung-hitungan ini bisa terjadi jika Indonesia mampu mengalahkan China dan Bahrain dilaga tandang maupun kandang serta mampu menahan Imbang Saudi Arabia di Stadion Gelora Bung Karno pada 19 November 2024 nanti. Sementara itu, 2 laga kontra Jepang tidak masuk dalam hitungan, pasalnya Jepang tim kuat Asia yang kini tampil meyakinkan kala melibas China dan Bahrain dengan skor telak tanpa balas.

Meski begitu, hal itu belum mutlak dan tergantung juga dengan perolehan poin dari tim-tim lainnya. Namun, lebih realistis jika Timnas Indonesia lolos ke putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menempati klasemen ketiga atau keempat Grub C.