Jakarta –
Sholawat ya robbi sholli ala muhammad adalah salah satu bagian dari sholawat yang kerap dilantunkan saat peringatan maulid Nabi Muhammad SAW. Berikut detikHikmah sajikan lirik lengkapnya.
Anda sedang menonton: Lirik Ya Robbi Sholli Ala Muhammad saat Maulid Nabi
Sholawat ini termasuk dalam salah satu doa kumpulan Maulid Diba’i. Maulid ad-Diba’i disusun oleh Ulama Wajihuddin Abdurrahman bin Muhammad bin Umar bin Yusuf bin Ahmad bin Umar asy-Syaibani az-Zabidi asy-Syafi’i (Bin Diba’ atau Ibnud Diba’).
Kitab Maulid Diba’ ini adalah kumpulan sholawat yang menceritakan tentang proses penciptaan Nabi Muhammad SAW, masa kehamilan ibunda beliau, Siti Aminah, mukjizat-mukjizat yang terjadi saat kelahiran Nabi, kepribadian beliau, serta perjuangan dalam menyebarkan dakwah Islam.
Pengamalan ini biasanya populer di kalangan masyarakat dan pondok pesantren Nahdlatul Ulama (NU). Dilansir Quran NU, berikut penjelasan lengkap mengenai lirik sholawat ya robbi sholli ala muhammad dalam bahasa Arab, latin, terjemahan, serta keutamaannya.
Lirik Sholawat Ya Robbi Sholli Ala Muhammad
يَارَبِّ صَلِّ عَلىٰ مُحَمَّد , يَارَبِّ صَلِّ عَلَيْهِ وَسَلِّمْ
Ya robbi shalli ala Muhammad, ya robbi shalli alayhi wasallim
Artinya: “Ya Allah, tetapkanlah limpahan rahmat kepada Nabi Muhammad, Ya Allah, tetapkanlah limpahan rahmat dan salam kepadanya.”
يَارَبِّ بَلِّغْهُ الْوَسِيْلَةْ , يَارَبِّ خُصَّهُ بِالْفَضِيْلَةْ
Ya robbi balllighul wasiilah, Ya robbi khusshoh bilfadliilah
Artinya: “Ya Allah sampaikanlah kepadanya sebagai perantara, Ya Allah, khususkanlah kepadanya dengan keutamaan.”
يَارَبِّ وَارْضَ عَنِ الصَّحَابَةْ , يَارَبِّ وَارْضَ عَنِ السُّلاَلَةْ
Ya robbi wardlo ‘anisshohaabah, Ya robbi wardlo ‘anis-sulaalah
Artinya: “Ya Allah, anugerahkanlah keridaan kepada sahabatnya, Ya Allah, anugerahkanlah keridaan kepada keturunannya.”
يَارَبِّ وَرْاضَ عَنِ الْمَشَايِخْ , يَارَبِّ وَارْحَمْ وَالِدِيْنَا
Lihat selengkapnya : 18 Contoh Teks Ceramah Singkat beserta Strukturnya
Ya robbi wardlo ‘anil-masyaayikh, Ya robbi farham waalidiinaa
Artinya: “Ya Allah, anugerahkanlah keridaan kepada para guru, Ya Allah, rahmatilah orang-orang tua kami.”
يَارَبِّ وَارْحَمْنَا جَمِيْعًا , يَارَبِّ وَارْحَمْ كُلَّ مُسْلِمْ
Ya robbi warhamnaa jamii’an, Ya robbi warham kulla muslim
Artinya: “Ya Allah rahmatilah kami semua, Ya Allah, rahmatilah semua orang Islam.”
يَارَبِّ وَاغْفِرْ لِكُلِّ مُذْنِبْ , يَارَبِّ لاَ تَقْطَعْ رَجَانَا
Ya robbi waghfir likulli mudznib, Ya robbi laa taqtho’ rojaanaa
Artinya: “Ya Allah, ampunilah semua orang yang berbuat dosa, Ya Allah, janganlah Engkau putuskan harapan kami.”
يَارَبِّ يَا سَامِعْ دُعَانَا , يَارَبِّ بَلِّغْنَا نَزُوْرُهْ
Ya robbi yaa saami’ du’aanaa, Ya robbi ballighnaa nazuuruh
Artinya: “Ya Allah, wahai Dzat yang Maha Mendengar doa kami, Ya Allah, sampaikan kami ziarah ke makamnya.”
يَارَبِّ تَغْشَانَا بِنُوْرِهْ , يَارَبِّ خِفْظَانَكْ وَاَمَانَكْ
Ya robbi taghsyaanaa binuurih, Ya robbi hifzhoonak wa-amaanak
Artinya: “Ya Allah, sinarilah kami dengan nur-Nya, Ya Allah, aku selalu mengharap pemeliharaan dan keamanan-Mu.”
يَارَبِّ وَاسْكِنَّا جِنَانَكْ , يَارَبِّ اَجِرْنَا مِنْ عَذَابِكْ
Ya robbi waskinnaa jinaanak, Ya robbi ajirnaa min ‘adzaabik
Lihat selengkapnya : CUBB
Artinya: “Ya Allah, tempatkanlah kami dalam surga-Mu, Ya Allah, selamatkanlah kami dari siksa-Mu.”
يَارَبِّ وَارْزُقْنَا الشَّهَادَةْ , يَارَبِّ حِطْنَا بِالسَّعَادَةْ
Ya robbi warzuqnaasy-syahaadah, Ya robbi hithnaa bissa’aadah
Artinya: “Ya Allah, anugerahilah kematian kami dengan syahid, Ya Allah, liputilah kehidupan kami dengan penuh kebahagiaan.”
يَارَبِّ وَاصْلِحْ كُلَّ مُصْلِحْ , يَارَبِّ وَاكْفِ كُلَّ مُؤْذِيْ
Ya robbi washlih kulla mushlih, Ya robbi wakfi kulla mu’dzii
Artinya: “Ya Allah, balaslah kebaikan orang yang berbuat kebaikan, Ya Allah, hindarkanlah dari semua orang yang menyakiti.”
يَارَبِّ نَخْتِمْ بِالْمُشَفَّعْ , يَارَبِّ صَلِّ عَلَيْهِ وَسَلِّمْ
Ya robbi nakhtim bilmusyaffak, Ya robbi shalli ‘alaihi wa sallim
Artinya: “Ya Allah, akhirilah kami dengan mendapat syafaat Nabi Muhammad, Ya Allah, tetapkanlah limpahan rahmat dan salam kepada Nabi Muhammad.”
Keutamaan Ya Robbi Sholli Ala Muhammad
Menurut penelitian berjudul Maulid Diba’ Sebagai Peningkat Religiusitas Mahasantri Komplek H Pondok Pesantren Krapyak Yayasan Ali Maksum Yogyakarta dalam Jurnal Islamika Volume 5 Nomor 3 Edisi Juli 2023 oleh Ilzam Hubby Dzikrillah Alfani, pembacaan maulid diba’ secara rutin dapat meningkatkan religiusitas seseorang. Bacaan ini tidak hanya membiasakan umat untuk berzikir, tetapi juga meningkatkan keimanan, memperkuat tali silaturahmi, serta menenangkan hati dan pikiran.
Disebutkan dalam kitab at-Ta’rif bil Maulid bahwa maulid diba’ memiliki berbagai keutamaan yang luar biasa. Secara khusus dijelaskan dalam kitab tersebut bahwa maulid diba’ dianggap demikian karena memberikan pemahaman-pemahaman baru.
Pembacanya tidak hanya mendapatkan pahala, tetapi juga memperoleh berbagai pengetahuan baru yang memperkuat kecintaan terhadap Rasulullah SAW.
Menurut buku Kitab Shalawat Terbaik & Terlengkap yang disusun oleh U. Rusdianto, beberapa keutamaan dari mengamalkan maulid diba’ antara lain doa yang dikabulkan oleh Allah SWT, mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW pada hari kiamat, dimudahkan dalam segala urusan, dihapuskan dosa-dosanya, dihilangkan kesusahan, serta menjadi cahaya penerang di hari kiamat.
Sholawat ini mengingatkan muslim untuk terus memperkuat kecintaan kepada Rasulullah SAW dan menghidupkan tradisi-tradisi Islami yang penuh makna. Dengan melantunkan sholawat ini, umat Islam juga diharapkan dapat mengambil hikmah dari setiap kisah perjuangan Nabi Muhammad SAW dalam menyebarkan dakwah Islam.
(rah/rah)
Sumber: https://indirmedenizle.org
Kategori: Blog